Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Persib Bandung Cuma Fokus Datangkan Pemain Asing

Begitupun dengan posisi sayap kanan yang dihuni M Ridwan, kini Maung Bandung memiliki Febri Haryadi.

Editor: Ravianto
zoom-in Persib Bandung Cuma Fokus Datangkan Pemain Asing
Suci Rahayu/JUARA.net
Febri Haryadi dan Wawan Febrianto berebut bola saat Persib Bandung melawan PS TNI pada partai terakhir Grup C Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (30/11/2015). 

Laporan wartawan Tribun Jabar, Yudha Maulana

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman mengutarakan alasannya kenapa hanya memusatkan pencarian tiga pemain asing dalam menyongsong gelaran turnamen pada Februari dan Maret nanti.

Menurut pelatih yang akrab disapa Djanur itu, kehadiran para pemain muda, seperti Gian Zola, Febri Haryadi dan yang lainnya sebenarnya berpotensi untuk mengisi posisi pemain lokal di tim yang pernah dihuni oleh Firman Utina, Abdulrahman, M Ridwan serta Achmad Jufriyanto dan Supardi Nasir yang statusnya masih menggantung di tim.

"Saya sudah tidak menyebut (mereka) pemain muda lagi, karena pemain yang muda-muda kemarin itu sudah masuk tim dan merupakan bagian dari tim yang tidak dapat dipisahkan lagi," ujar Djanur, Kamis (7/1).

Untuk posisi playmaker yang dihuni oleh Firman Utina, kini Persib memiliki Gian Zola yang turun bersama Persib dalam turnamen Piala Jenderal Sudirman.

Begitupun dengan posisi sayap kanan yang dihuni M Ridwan, kini Maung Bandung memiliki Febri Haryadi.

Sedangkan, untuk posisi stopper yang diisi oleh Achmad Jufriyanto dan Abdulrahman, Persib memiliki pemain tambahan yakni Sugianto dan Ary Ahmad yang bisa diposisikan juga sebagai gelandang bertahan.

Berita Rekomendasi

Begitupun, kehadiran Alfaath Faathier, pemain Pelatda PON Jabar yang bisa mengisi posisi sebagai wing forward Persib. 

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
27
16
9
2
47
24
23
57
2
Dewa United
27
14
7
6
54
29
25
49
3
Persebaya
27
14
6
7
32
28
4
48
4
Persija Jakarta
26
12
7
7
41
31
10
43
5
Malut United
27
11
10
6
34
26
8
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas