Manuel Neuer Tipikal Kiper Berani Ambil Risiko
Totalitas Manu (panggilan akrab Neuer) sebagai penjaga gawang memang tak diragukan lagi.
Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Husein Sanusi
Gaya bermain Neuer sebagai portiere memang terbilang unik. Menurut Neuer, gaya bermainnya saat ini tak lepas dari kekagumannya pada sosok kiper asal Belanda, Edwin Van der Sar.
Ia menyebut mantan kiper Manchester United itu sebagai pemain yang menginspirasinya agar menjadi kiper yang berani. Neuer mengatakan dirinya sudah mengamati gaya bermain Van der Sar sejak masih memperkuat Ajax Amsterdam.
“Saya tak berpikir bahwa saya adalah tokoh protagonis utama. Sosok yang pertama kali membawa perspektif baru adalah Edwin Van der Sar, yang banyak bermain menggunakan kakinya serta membiarkan posisinya memasuki fase baru. Saya terinspirasi gaya bermainnya. Saya menikmati filosofi Ajax, apakah itu menonton video atau mengikuti pertandingan mereka,” kata Neuer kepada France Football.
Aksi Neuer yang sangat berani saat menghadang laju bola memang memberikan banyak keuntungan bagi timnya saat ini.
Bersama Bayern Munich, ia sudah membantu klub berjuluk FC Hollywood itu menjuarai tiga gelar Bundesliga, dua trofi DFB-Pokals, dan satu piala Liga Champions.
Bersama timnas Jerman, Neuer juga menjadi bagian penting Der Panzer kala menjadi juara Piala Dunia 2014 di Brasil.