Mondragon, Pemain Tertua Piala Dunia 2014 Coba Bunuh Diri
Penjaga gawang legendaris Kolombia yang juga menjadi pemain tertua di Piala Dunia 2014, Faryd Mondragon, dikabarkan mencoba bunuh diri.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reza Gunadha
TRIBUNNEWS.COM, KOLOMBIA – Penjaga gawang legendaris Kolombia yang juga menjadi pemain tertua di Piala Dunia 2014, Faryd Mondragon, dikabarkan mencoba bunuh diri.
Seperti dilansir Mirror.co.uk, Mondragon dilarikan ke rumah sakit ketika meregang nyawa usai meminum pil anti-depresi melebihi dosis, Rabu (13/1/2016).
Hingga kekinian, kondisi Mondragon dikabarkan berangsur-angsur membaik.
Ia juga mendapat penjagaan ketat dari rumah sakit, agar tak kembali mengulangi aksi percobaan bunuh diri.
Untuk diketahui, Mondragon tercatat sebagai pemain tertua pada ajang Piala Dunia 2014.
Saat tampil bersama Timnas Kolombia kontra Jepang, Mondragon sudah berusia 43 tahun dan tiga hari.
Seusai piala dunia, Mondragon memutuskan pensiun dan bekerja sebagai komentator pada televise Kolombia.