Manchester United Harus Kehilangan Ashley Young Lantaran Cedera Serius
Pemain Manchester United, Ashley Young, mengalami cedera pangkal paha yang membuatnya harus istirahat panjang
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Pemain Manchester United, Ashley Young, mengalami cedera pangkal paha yang membuatnya harus istirahat panjang.
Dia juga diharuskan menjalani operasi untuk memulihkan cederanya.
Belakangan ini, pemain berusia 30 tahun itu menjadi andalan Louis van Gaal untuk menempati posisi bek kanan Setan Merah.
Namun, pada laga terakhir kontra Liverpool di Stadion Anfield, Minggu (17/1/2016), Young tertimpa musibah cedera. Ia pun harus digantikan oleh Cameron Borthwick-Jackson, tiga menit sebelum babak pertama usai.
Setelah dilakukan pemeriksaan, Young ternyata harus menelan pil pahit. Menurut Van Gaal, cedera Young lebih parah dari perkiraan awal.
Dia dilaporkan membutuhkan operasi untuk menyembuhkan cedera. Hal tersebut tentunya memakan waktu yang cukup lama bagi Young untuk menepi.
Kondisi ini semakin menyulitkan Van Gaal, mengingat dua pemain belakang Manchester United, Luke Shaw dan Marcos Rojo, masih belum pulih dari cederanya masing-masing.
"Cedera Young tak hanya sebulan, tetapi bisa lebih lama. Kami memiliki masalah yang besar di posisi lini belakang. Sekarang, empat full-back kami mengalami cedera," ujar Van Gaal seperti dikutip dari The Mirror, Jumat (22/1/2016).
Selain itu, Van Gaal juga dipastikan tak bisa memainkan dua pemain lainnya, yakni Phil Jones dan Bastian Schweinsteiger, pada laga lanjutan Premier League kontra Southampton, Sabtu (23/1/2016).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.