Penakluk Manchester United Itu Ternyata Klub Kemarin Sore
Berbanding terbalik dengan MU yang sudah berumur lebih dari seabad, yakni 114 tahun.
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan SuperBall.id, Aulli Reza Atmam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manchester United (MU) takluk 2-1 dari Midtjylland di babak 32 besar Liga Europa.
Hasil itu tentu mengejutkan karena kedua tim berada di kelas yang jelas jauh berbeda.
MU adalah tim elit Inggris yang memiliki popularitas tinggi dan uang melimpah, sementara Midtjylland hanya klub yang bermain di Liga Denmark.
Lebih mengejutkan lagi, ternyata klub berjuluk Ulvene alias Serigala itu adalah klub kemarin sore.
Faktanya, Midtjylland berdiri pada 2 Februari 1999 atau baru 17 tahun.
Berbanding terbalik dengan MU yang sudah berumur lebih dari seabad, yakni 114 tahun.
Klub itu berdiri dari merger dua klub antara Ikast FS dan Herning Fremad.
Pada 2000, Midtjylland berhasil promosi ke kasta teratas Liga Denmark dan meraih gelar juara pada musim 2014-2-15.