Liga Super Indonesia Bakal Kembali Digelar 17 April 2016
Bukan hanya itu, Liga Nusantara dan kompetisi lainnya seperti Piala Suratin, Piala Indonesia dan U-15 juga akan bergulir.
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru Palti Siahaan
TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Hasil pertemuan klub-klub sepak bola Indonesia dengan PT Liga Indonesia di Jakarta, Jumat (26/2/2016), menyepakati kembali digulirkannya kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) dan Divisi Utama.
Manajer PSPS, Zulkifli Nasution, yang hadir dalam pertemuan tersebut mengatakan kesepakatan pertemuan yakni kompetisi ISL akan digulirkan pada 17 April. Sedangkan Divisi Utama pada 25 Mei.
"Kompetisi segera digulirkan. Hasil kesepakatan, ISL digulirkan 17 April dan Divisi Utama digulirkan 25 Mei," kata Zulkifli Nasution, Jumat (26/2/2016).
Bukan hanya itu, Liga Nusantara dan kompetisi lainnya seperti Piala Suratin, Piala Indonesia dan U-15 juga akan bergulir.
Kompetisi musim ini pun tidak lagi dikelola PT Liga Indonesia sebagai operator melainkan PT Gelora Trisula Semesta (GTS).
"Soal sistem promosi dan degradasi, lihat pembekuaan PSSI. Kalau pembekuaan sudah dicabut, promisi dan degradasi diaktifkan. Kalau tidak, promosi dan degradasi tidak ada," kata Zulkifli.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.