Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Memimpin 3-1, Manuel Pellegrini Tetap Tak Mau Leha-leha

City sudah unggul agregat 3-1 pada leg pertama atas Dynamo Kyiv.

Editor: Ravianto
zoom-in Memimpin 3-1, Manuel Pellegrini Tetap Tak Mau Leha-leha
gettyimages.ie
Manuel Pellegrini 

Laporan Wartawan superBall.id, Aris Abdul Salam

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Meskipun sudah memijakkan satu kaki di perempat final Liga Champions, Manchester City berusaha tetap waspada.

City sudah unggul agregat 3-1 pada leg pertama atas Dynamo Kiev.

Leg kedua akan dilangsungkan Rabu (16/3/2016) pukul 02:45 WIB, tetapi pelatih Manuel Pellegrini meminta The Citizens tidak jemawa.

"Kami akan mencoba menang, karena memang seperti itu rencana kami," ujar Pellegrini yang dilansir dari web resmi Man City.

"Hal terpenting yang harus kami sadari, kami belum lolos (ke perempat final) pada saat ini."

Mantan pelatih Real Madrid menganggap Dynamo Kiev juga adalah tim yang kuat dan tidak boleh diremehkan.

Berita Rekomendasi

"Kami melawan tim besar yang punya karakteristik kuat."

"Yang terbaik fokus pada pertandingan saat ini, lalu kita lihat siapa lawan berikutnya."

"Dengan kepercayaan diri dan kekompakan, kami bisa lanjut lebih jauh," tutup Pellegrini.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas