Muhamed Besic Ingin Bugar untuk Everton dan Bosnia
Besic berharap dia bisa tetap bugar sampai musim ini berakhir, dan dia tidak menjadi target pelanggaran lawan
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Mohamed Besic mengharapkan musim depan akan lebih baik bagi dirinya, baik bersama Everton mau pun bersama Timnas Bosnia-Herzegovina.
Maklum, gelandang Everton ini mengalami beberapa kekecewaan pada musim ini.
"Jelas saya agak kecewa pada musim ini. Pertama saya mengalami cedera musim panas lalu, sehingga tidak bisa mengikuti persiapan bersama Everton. Setelah pulih, saya seperti bernasib sial karena selalu menjadi korban pelanggaran, sehingga bolak-balik cedera," katanya seperti dilansir Goal.
Besic berharap dia bisa tetap bugar sampai musim ini berakhir, dan dia tidak menjadi target pelanggaran lawan.
Baca Juga: Cesc Fabregas Berharap Timnas Spanyol Makin Matang
Bugar memang sangat penting bagi Besic, karena artinya dia bisa bermain dengan baik. Dia mengambil contoh bulan Februari lalu, di mana dia tampil tanpa rasa sakit atau kekhawatiran akan cederanya, sehingga bisa bermain dengan baik. Buah kerja kerasnya adalah tawaran perpanjangan kontrak dari Everton.
"Saya mempunyai hubungan yang baik dengan Everton, dan senang menjadi bagian sisi biru kota Liverpool. Saya ingin selalu bugar untuk membayar klepercayaan mereka," katanya.
Sementara itu untuk perannya di Timnas Bosnia, Besic berharap mereka akan tampil lebih baik di kualifikasi Piala Dunia 2018, dibanding saat kualifikasi Piala Eropa 2016.
"Kami harus belajar dari kesalahan sebelum ini, yang akibatnya cukup fatal sehingga kami tak lolos ke Prancis. Kalah dari Siprus itu salah satunya," katanya.
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Minggu (27/3/2016)