Kolo Toure: Liverpool Bisa Balas Villarreal Seperti saat Lawan Dortmund
Bek Liverpool Kolo Toure merasa mampu membalas kekalahan dari Villarreal pada leg pertama Liga Europa di Stadion Camp El Madrigal
Laporan Wartawan SuperBall.id, Aulli Reza Atmam
TRIBUNNEWS.COM, INGGRIS - Bek Liverpool Kolo Toure merasa mampu membalas kekalahan dari Villarreal pada leg pertama Liga Europa di Stadion Camp El Madrigal, Jumat (29/4/2016).
Keyakinan Toure itu muncul karena terinspirasi dari laga Liverpooldi perempat final ajang itu melawan Borussia Dortmund.
"Masih ada laga lain dan kami punya peluang mencetak gol, kami telah menunjukkan itu saat melawan Dortmund dan kami bisa merespon," ujar Toure dikutip Superball.id dari Sports Mole, Jumat (29/4/2016).
Menurutnya, Liverpool hanya perlu belajar dari kesalahan dalam laga kontra Villarreal.
"Kami tahu kami bisa dan kami harus percaya, kami hanya perlu belajar dari kesalahan kemudian bermain sama seperti melawan Dortmund," kata Toure.
Saat menghadapi Dortmund, Liverpool menang dengan skor 4-3 setelah tertinggal 1-2 di babak pertama.
Sementara di tangan Villarreal, Liverpool tertinggal 0-1 lewat gol Adrian Lopez.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.