Ukraina Coret Pemain Klub Rusia karena Persoalan Politik
Ukraina tak memasukkan pemain mana pun dari klub-klub Rusia dalam skuad sementara untuk Piala Eropa 2016.
Hubungan perdagangan Ukraina dan Rusia juga anjlok.
Tokoh sepak bola senior Rusia menuduh Ukraina bias politik, termasuk Presiden Kehormatan Sepak Bola Rusia Vyacheslav Koloskov.
Yarmolenko dan Stepanenko
Andriy Yarmolenko dan Taras Stepanenko dipangging ke skuad Ukraina setelah keduanya bersalaman untuk mengakhhiri perselisihan yang sempat mengancam nasib keikutsertaan mereka.
Peselisihan itu sempat menjadi ancaman Pelatih Ukraina Mykhaylo Fomenko dalam persiapan untuk Piala Eropa 2016.
Perselisihan itu terjadi ketika gelandang Shakhtar Donetsk Stepanenko ditendang oleh Yarmolenko karena mencium lambang klub.
Stepanenko juga seolah memancing kemarahan ketika merayakan gol di depan para penggemar Dynamo Kyiv dalam derbi domestik pada 1 Mei 2016.
"Saya ingin perdamaian dan persahabatan untuk memberi kemenangan di tim kami," ujar Yarmolenko.
"Sebagai seorang pria, saya bertanggung jawab atas tindakan itu."
Yarmolenko menambahkan, "Saya mengakui kesalahan, saya salah dalam situasi itu."
"Saya berharap Taras setuju untuk bersalaman dengan saya, sehingga kami bisa mempersiapkan diri dengan damai untuk Piala Eropa 2016," ucap Yarmolenko sebelum menyalami Stepanenko.
Stepanenko menagkui, pihaknya telah mendiskusikan masalah itu.
"Saya berharap ini tak terjadi lagi, kami ingin bermain sebagai tim untuk beberapa tahun ke depan. Masalah telah selesai," tegas Stepanenko.
Ukraina akan beruji coba kontra Rumania pada 29 Mei dan Albania pada 3 Juni 2016 sebelum menetapkan 23 pemain resmi ke Piala Eropa 2016.