Manchester City Segera Ikat Ilkay Gundogan
fisial klub Man City sedikit lagi akan menandatangani Gundogan dengan mahar sebesar 20,1 juta Poundsterling.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Manchester City bakal menyelesaikan kesepakatan kontrak dengan Borussia Dortmund, Ilkay Gundogan akhir pekan ini.
Gelandang berkebangsaan Jerman itu akan merapat ke Etihad Stadium di bawah kepelatihan Pep Guardiola.
Beberapa media di sana mengabarkan bahwa kepindahan Gundogan ke The Citizens didasari masalah cedera lutut yang telah lama dideritanya.
The Telegraph mengklaim ofisial klub Man City sedikit lagi akan menandatangani Gundogan dengan mahar sebesar 20,1 juta Poundsterling.
Gundogan telah membuat 40 kali penampilan untuk Dortmund di seluruh kompetisi musim ini.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.