Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Dedi Kusnanda Berharap Dipanggil Timnas Indonesia

Pascamembela timnas U-23, ia belum sempat mengenakan jersey timnas senior.

Editor: Ravianto
zoom-in Dedi Kusnanda Berharap Dipanggil Timnas Indonesia
Dedi Kusnandar 

Laporan wartawan Tribun Jabar, Tarsisius Sutomonaio

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Mantan pemain Persib Bandung, Dedi Kusnandar berharap bisa mendapat kesempatan membela tim nasional (timnas) Indonesia.

Pascapencabutan sanksi FIFA, timnas Indonesia kembali bisa melakoni laga-laga di level regional dan internasional. Namun, hingga saat ini, Dedi agak samar soal perkembangan tim Garuda.

PSSI pun belum menentukan pelatih skuat merah-putih. "Saya belum tahu soal timnas. Yang pasti semua pemain ingin dipanggil timnas," ujar pemain Sabah FA, Malaysia, saat ikut menyaksikan pertandingan Persib lawan Madura United, Sabtu (28/5).

Pascamembela timnas U-23, ia belum sempat mengenakan jersey timnas senior.

Sebelum FIFA menjatuhkan sanksi kepada Indonesia, dia sempat masuk daftar pemain seleksi timnas era kepemimpinan pelatih sementara, Peter Huistra.

Demi menjadi bagian dari timnas, tiap pemain harus tampil reguler dan jadi pemain yang mempunyai andil besar di level klub. Karena itu, pemain asal Sumedang itu ingin berkonsentrasi bersama Sabah FA.

Berita Rekomendasi

"Saya fokus dulu ke form (penampilan) di klub. Alhamdulillah, saya mulai cetak gol dan kasih assist," kata mantan kapten timnas U-23 itu. Ia berusaha tampil lebih baik dalam tiap laga hingga dilirik pelatih timnas.

"Saya kembalikan ke pelatih timnas tapi saya berharap dipanggil nanti," ujar mantan pemain Pelita Jaya itu.

Hingga dua minggu ke depan, Dedi berada di Bandung untuk menikmati masalah liburan. Kompetisi Malaysia sedang jeda dan dalam masa transfer pemain.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas