Ulrich Stielike Ingin Pamer Sepak Bola Korea Selatan
Laga lawan Spanyol juga diakui oleh Stielike merupakan tantangan besar bagi Korea Selatan yang belum pernah mengalahkan Spanyol
Penulis: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Malam ini pukul 21.30 WIB, Korea Selatan akan menghadapi Spanyol di laga persahabatan yang akan digelar di Red BUll Arena, Salzburg, Austria.
Pelatih Timnas Korea Selatan, Ulrich Stielike ingin memamerkan kemampuan Ksatria Taeguk yang tidak kalah dari para pemain Eropa.
"Saya ingin pemain kami bisa memperlihatkan bagaimana Sepak Bola Korea Selatan. Tidak ada pemain Korea yang bermain di Liga Spanyol. Nantinya, saya berharap bisa terbang ke Spanyol untuk melihat pemain kami," ujar Ulrich Stielike seperti dikutip dari yonhap.
Laga ini juga diakui oleh Stielike merupakan tantangan besar bagi Korea Selatan yang belum pernah mengalahkan Spanyol di lima pertemuan mereka.
Korea Selatan hanya berbagi angka dengan Spanyol di dua pertandingan dan merasakan tiga kekalahan. Pertemuan terakhir mereka terjadi di Swis pada bulan Mei 2012 dengan skor akhir 4-1 untuk Spanyol.
Stielike juga mengaku, ia merasa terhormat bisa membawa Korea Selatan menghadapi juara Piala Dunia 2010 yang menempati peringkat 6 FIFA itu.
"Spanyol merupakan tim terkuat selama 10 tahun terakhir. Kekuatan Spanyol tidak hanya terletak pada beberapa pemain tetapi semua pemain memiliki bakat," papar Stielike.
Stielike mengaku para pemainnya sudah siap memperlihatkan kemampuan mereka melawan Spanyol meski mereka harus menempuh perjalanan yang panjang.
Stielike membawa 20 pemain untuk turun di dua laga di Eropa. Beberapa pemain tidak bisa mengikuti latihan pertama karena harus mengikuti pertandingan di liga domestik.