Eden Hazard bilang Timnas Belgia Bakal Mainkan Permainan Terbaik di Piala Eropa 2016 nanti
Penyerang timnas Belgia, Eden Hazard, minta rekan-rekannya belajar dari kesalahan demi Piala Eropa 2016
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, BRUSSELS - Penyerang Timnas Belgia, Eden Hazard, minta rekan-rekannya belajar dari kesalahan demi Piala Eropa 2016.
Hazard kecewa karena Belgia hanya mampu bermain imbang menghadapi Finlandia di uji coba menjelang Piala Eropa.
Dalam pertandingan itu Belgia ditahan imbang 1-1.
Seperti dikutip dari Soccerway.com, Kamis (2/6/2016), Hazard mengatakan, "Aku pikir kami memainkan pertandingan yang baik."
"Kami selalu mencoba untuk mencari yang kita inginkan namun selalu gagal," lanjut Hazard.
Pemain yang berkarier di Chelsea itu berharap Belgia bermain lebih baik menghadapi musuh yang bermain bertahan.
Di Piala Eropa 2016, Belgia akan berada di grup neraka yakni grup E.
Berita Rekomendasi
Belgia akan berhadapan dengan Italia, Irlandia, dan Swedia.