Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Marco Parolo Yakin Timnas Italia Cemerlang di Piala Eropa 2016

Kendati demikian, Parolo yakin Gli Azzurri memiliki syarat untuk bisa menghadirkan kejutan di turnamen empat tahunan tersebut

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Marco Parolo Yakin Timnas Italia Cemerlang di Piala Eropa 2016
zimbio.com
Marco Parolo 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Italia kurang diunggulkan di Euro 2016, namun gelandang Marco Parolo yakin timnya bisa membalikkan prediksi dengan mengecap sukses di Prancis.

Antonio Conte tidak memboyong banyak nama kelas dunia ke Prancis dan mereka sudah harus menghadapi ujian berat di laga pembuka Grup E versus Belgia.

Kendati demikian, Parolo yakin Gli Azzurri memiliki syarat untuk bisa menghadirkan kejutan di turnamen empat tahunan tersebut.

“Dengan semangat yang tepat, apa pun mungkin terjadi. Kami tidak memiliki pemain top dalam bentuk terbaik, tapi kami memiliki pemain yang dapat memecahkan permainan,” tutur gelandang yang bermain untuk Lazio tersebut.

“Beberapa pemain memantapkan diri mereka di Serie A Italia dan Liga Champions melalui kerja keras dan pengorbanan. Jika kami bekerja buruk, Anda akan menulis kualitas kami kurang baik, tapi kadang lebih indah menjadi kejutan," ucapnya.

“Pergi ke Piala Dunia 2014 di Brasil ada beberapa perubahan di skuad. Kami bekerja sebagai kesatuan, mengingat mereka di timnas telah menjadi bagian dari tim selama beberapa waktu," lanjutnya.

“Kami memiliki beberapa bakat bagus di tim U-21, meski saat itu terlalu besar ekspektasi untuk mereka. Di luar negeri, pemain diberi waktu lebih untuk tumbuh. Mungkin ada sedikit gap generasi, tapi kami akan menjembatani ini segera,” tandasnya.

BERITA REKOMENDASI

Carlo Ancelotti menganalisis keputusan Antonio Conte tidak menyertakan Andrea Pirlo ke dalam skuad Tim Nasional Italia untuk Euro 2016.

Kebijakan Conte tak memanggil Pirlo ke dalam skuad Azzurri, sempat menimbulkan tanda tanya. Pasalnya, Italia sedang mengalami krisis lini tengah.

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Senin (6/6/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas