Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Igor Denisov Korban Pertama Keganasan Laga Persahabatan Jelang Euro 2016

Pelatih Rusia Leonid Slutsky mengatakan, absennya Denisov di Euro 2016 merupakan bencana besar bagi Rusia

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Igor Denisov Korban Pertama Keganasan Laga Persahabatan Jelang Euro 2016
sport.bt.com
Igor Denisov 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Rusia, Igor Denisov, menjadi korban pertama ganasnya pertandingan persahabatan jelang Euro 2016.

Denisov terpaksa pulang ke negaranya, akibat mengalami cedera paha parah saat Rusia ditahan imbang Serbia, 1-1, Minggu (5/6/2016). Posisi Denisov pun akan diganti Arthur Yusupov.

Pelatih Rusia Leonid Slutsky mengatakan, absennya Denisov di Euro 2016 merupakan bencana besar bagi Rusia.

Sebab, Denisov merupakan pemain gelandang serba bisa, karena itu dia sangat dibutuhkan di dalam tim.

"Ini kesedihan mendalam buat kami. Saya tidak tahu harus bagaimana mengungkapkannya. Ini masalah besar buat kami," kata Slutski setelah tiba di Bandara Charles de Gaulle, Minggu (5/6/2016), seperti dikutip dari dailymail.co.uk.

Menurut Slutski, tidak banyak pemain Rusia yang memiliki kemampuan seperti Denisov. Meski begitu, ia harus mempercayai pemain lainnya, seperti Alesandr Kokorin dan Igor Smolnikov untuk menyusun serangan.

"Kami berharap apa yang kami miliki saat ini tetap menjadi kekuatan kami untuk menghadapi Inggris, Wales, dan Slovakia di Grup B. Kami harus yakin," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, Menteri Olahraga Rusia, Vitaly Mutko, memberikan dukungan penuh kepada Timnas Rusia atas hasil imbang dengan Serbia dan cederanya Denisov.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Selasa (7/6/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
20
14
5
1
48
20
28
47
2
Arsenal
21
12
7
2
41
19
22
43
3
Nottm Forest
21
12
5
4
30
20
10
41
4
Newcastle
22
11
5
6
38
26
12
38
5
Chelsea
21
10
7
4
41
26
15
37
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas