Natasha Wilona Yakin Timnas Spanyol Mampu Atasi Turki
Natasha mengakui mengetahui kehebatan juara Eropa 2008 dan 2012 Spanyol dari teman-teman cowoknya yang senang sepak bola
Editor: Dewi Pratiwi

TRIBUNNEWS.COM - Pesinetron cantik Natasha Wilona mengaku begitu mengagumi Timnas Spanyol.
Dara berusia 17 tahun itu mengakui mengetahui kehebatan juara Eropa 2008 dan 2012 Spanyol dari teman-teman cowoknya yang senang sepak bola.
"Spanyol lagi bagus-bagusnya. Pemain Spanyol juga sebagian besar bintang lapangan hijau. Kayak-nya Spanyol yang bakal jadi juara," kata Natasha.
Dari beragam informasi yang dia baca, pemeran Reva dalam sinetron 'Anak Jalanan' ini yakin pada kekuatan Spanyol saat ini.
Ditanya kemungkinan La Furia Roja Spanyol akan melenggang mulus dari penyisihan fase Grup D jelang pertandingan kedua melawan Turki di Stadion Allianz Riviera, Jumat (18/6/2016), Natasha optimistis Sergio Ramos dkk tidak membuang kesempatan baik itu.
"Spanyol akan menang lagi," tegasnya.
Natasha begitu yakin, kemenangan Spanyol 1-0 atas Republik Ceko di pertandingan pertama lalu, menjadi modal untuk mengatasi Turki di laga kedua Euro 2016.
"Semoga bisa terus menang dan kembali menjadi juara Eropa," ucapnya.
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Jumat (17/6/2016)