Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Italia Setara dengan Islandia, Kata Pemain Jerman Meremehkan

"Italia juga sangat mengejutkannya, lihat saja bagaimana cara mereka menggempur pertahanan Spanyol," kata Howedes

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Italia Setara dengan Islandia, Kata Pemain Jerman Meremehkan
uefa.com
Benedikt Howedes 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Andi Ernanda

TRIBUNNEWS.COM - Pemain Jerman Benedikt Howedes menyetarakan lawannya di perempat final Piala Eropa, Italia, dengan Islandia.

Howedes mengatakan kesuksesan Italia mendepak Spanyol dari perhelatan Piala Eropa merupakan sebuah kabar mengejutkan yang tak kalah hebohnya dari kesuksesan Islandia.

Seperti yang diketahui, Islandia secara mengejutkan sanggup mendepak Inggris di babak 16 besar Piala Eropa pekan lalu.

"Setiap turnamen selalu menghadirkan beberapa kejutan, contohnya lihat saja Islandia, mereka mengarungi turnamen ini dengan  fenomenal dan tak ada yang memprediksi kesuksesan Islandia."

"Italia juga sangat mengejutkannya, lihat saja bagaimana cara mereka menggempur pertahanan Spanyol," kata Howedes dilansir Football Italia dari laman DFB Pokal.

Howedes menyadari Italia merupakan tim yang tak bertumpu pada satu pemain.

Berita Rekomendasi

Dibawah arahan Antonio Conte, Gli Azzurri mengandalkan permainan kerja sama tim dalam perhelatan empat tahunan ini.

Hasilnya, Italia mampu meraih tiga kemenangan dan satu kekalahan di Piala Eropa Prancis saat ini.

"Italia tak pernah berhenti berlari dan selalu membuat lawannya berada di bawah tekanan," ujar Howedes.

Pertandingan perebutan tiket semifinal antar Jerman kontra Italia akan berlangsung pada Minggu (3/7/2016) pukul 02.00 WIB. (*)

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas