Roberto Mancini Calon Kuat Pelatih Timnas Inggris
Setelah Roy Hodgson mengundurkan diri sebagai pelatih timnas Inggris, banyak nama yang disebut-sebut akan menggantikannya
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Setelah Roy Hodgson mengundurkan diri sebagai pelatih timnas Inggris, banyak nama yang disebut-sebut akan menggantikannya.
Kandidat pertama yang disebut akan mengisi posisi kosong tersebut adalah pelatih timnas singgris U-21, Gareth Southgate.
Namun Southgate menolak untuk melangkah ke timnas senior tanpa alasan yang jelas.
Sebelumnya ada nama Arsene Wenger yang masa kepelatihannya dengan Arsenal akan segera berakhir.
Bahkan pelatih Crystal Palace, Alan Pardew menawarkan dirinya sendiri.
Kali ini menurut kabar yang dibuat oleh Football Italia, Roberto Mancini adalah calon kuat pengganti Hodgson.
Kabar di Italia mengatakan bahwa Mancini adalah orang yang tepat untuk melatih Inggris.
Saat melatih Manchester City, Mancini pernah memenangkan Liga Inggris dan Piala FA.
Namun pelatih asal Italia tersebut masih terikat kontrak dengan Inter Milan hingga tahun 2017.