Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prancis Tak Pernah Kalahkan Jerman Sejak 1958

Pada Piala Dunia 2014 yang lalu Prancis juga kalah dari Jerman di perempat final.

Editor: Ravianto
zoom-in Prancis Tak Pernah Kalahkan Jerman Sejak 1958
zimbio.com
Pelatih Timnas Jerman, Joachim Loew menendang bola dalam sesi latihan Der Panzer. 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Aris Abdul Salam

TRIBUNNEWS.COM, MARSEILLE - Jerman sanggup mematahkan kutukan usai mengalahkan Italia di perempat final Piala Eropa 2016.

Kemenangan Jerman atas Italia di perempat final Piala Eropa 2016merupakan yang pertama bagi mereka di turnamen besar antar negara.

Dalam 10 tahun terakhir, Bastian Schweinsteiger dkk mungkin masih merasakan sakitnya kalah di dua semifinal dari Italia.

Kekalahan pertama ialah saat Jerman kalah di semifinal Piala Dunia 2006, meski berstatus sebagai tuan rumah Jerman menyerah 0-2 dari Italia.

Lalu di semifinal Piala Eropa 2012, dimana Jerman kalah 1-2 dari Andrea Pirlo dkk.

Kini, di Piala Eropa 2016, dendam Jerman kepada Italia sudah tuntas, dengan menang lewat adu penalti di perempat final.

Berita Rekomendasi

Di semifinal, tuan rumah Prancis yang siap mematahkan kutukan dengan Jerman.

Hal tersebut lantaran Prancis belum pernah menang dari Jerman sejak 1958.

Pada Piala Dunia 2014 yang lalu Prancis juga kalah dari Jerman di perempat final.

Selain Ingin mematahkan kutukan sejarah belum pernah menang dari Jerman, Prancis juga punya misi menghapus kutukan lainnya.

Dalam sejarahnya Jerman merupakan penakluk tim tuan rumah penyelenggara turnamen antar negara.

Di Piala Eropa korbannya ialah Belgia (1972), Yugoslavia (1976), Swedia (1992), Inggris (Piala Eropa 1996).

Sedangkan di Piala Dunia ialah Korea Selatan (2002) dan Brasil (2014).

Berarti Prancis yang merupakan tuan rumah Piala Eropa 2016punya dua kutukan yang bisa mereka patahkan sekaligus.

Atau mungkin mereka malah memperpanjang kutukannya? laga antar kedua negara ini akan berlangsung pada Jumat (8/7/2016), menarik untuk dilihat.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas