Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Empat Pemain Absen di Latihan Perdana Surabaya United

Zulfiandi dan Fitra Riduan yang menghabiskan waktu lebaran di Aceh, Putu Gede masih berada di Bali, dan Ilham Udin masih berada di Ternate.

Editor: Ravianto
zoom-in Empat Pemain Absen di Latihan Perdana Surabaya United
TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI GHOZALI
Pemain Arema Cronus, Esteban Viscara berebut boal dengan pemain Surabaya United, Ilham Udin saat berlangsung babak delapan besar Piala Indonesia di Stadion Maguwo, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (19/12/2015). Arema Cronus menang 3-1 atas Surabaya United. TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI GHOZALI 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Empat pemain inti Bhayangkara Surabaya United tidak hadir dalam latihan perdana pascalibur Lebaran di Lapangan Brigif Sidoarjo, Selasa (12/7/2016).

Mereka adalah Fitra Ridwan, Putu Gede, Zulfiandi, dan Ilham Udin.

Menurut pelatih Bhayangkara Surabaya United, Ibnu Grahan, empat pemain asuhannya tersebut belum bisa dipastikan kapan akan kembali bergabung berlatih karena kampung halaman mereka cukup jauh.

Zulfiandi dan Fitra Riduan yang menghabiskan waktu lebaran di Aceh, Putu Gede masih berada di Bali, dan Ilham Udin masih berada di Ternate.

"Perjalanan mereka memakan waktu tempuh yang cukup lama mungkin dalam dua atau tiga hari ke depan cepat kembali karena harus persiapan melawan Mitra Kukar minggu mendatang," kata Ibnu Grahan, Selasa (12/7/2016).

Saat dikonfirmasi, Putu Gede dan Ilham Udin masih dalam perjalanan. 

Kemungkinan hari ini atau besok mereka akan tiba di Surabaya dan mulai bergabung.

Berita Rekomendasi

Sementara Zulfiandi dan Fitra Ridwan masih belum memberikan konfrimasi kapan mereka kembali latihan.(Dya Ayu/Surya)

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas