Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSM Menang 3-2 Atas Persegres

Unggul satu gol membuat PSM semakin aktif untuk melakukan serangan ke pertahanan Persegres.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in PSM Menang 3-2 Atas Persegres
/Feri Setiawan
Pesepak bola PSM Makassar, Maldini (kedua kiri) berebut bola dengan pemain Bali United dalam pertandingan Trofeo Persija di Stadion Utama Glora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (9/4/2016). Dalam laga tersebut Persija Jakarta menjadi juara setelah mengumpulkan lima poin dengan mengalahkan PSM Makassar 4-1 melauli pinalti dan Bali United 1-0. Super Ball/Feri Setiawan 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - PSM Makassar sukses meraih kemenangan keduanya sejak dilatih Robert Rene Albert pada kompetisi Indonesia Soccer Championship A 2016.

Teranyar, tim berjuluk Juku Eja itu menaklukan Persegres Gresik pada pekan ke-14 ISC A 2016 dengan skor 3-2 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar.

Pertandingan baru berjalan empat menit, PSM berhasil merobek gawang Persegres lewat titik penalti yang dieksekusi oleh Rasyid Bakri.

Unggul satu gol membuat PSM semakin aktif untuk melakukan serangan ke pertahanan Persegres.

Hasilnya positif lewat sepakan dari Ridwan Tawainella pada menit ke-15 usai menerima umpan dari Ferdinand Sinaga.

Persegres yang tertinggal dua gol mencoba keluar dari tekanan dengan melakukan serangan balik cepat ke jantung pertahanan PSM.

Berita Rekomendasi

Pergerakan Inkyun Oh di dalam kotak penalti PSM membuat salah satu pemain Juku Eja melakukan pelanggaran.

Untuk kedua kalinya, wasit menunjuk titik putih pada pertandingan tersebut.

Tendangan penalti Persegres diambil oleh Agus Indra pada menit ke-35 dan sukses membuat Syaiful mengambil bola dari sarangnya.

Memasuki menit akhir babak pertama, PSM kembali mencetak gol lewat tendangan keras dari Ferdinand Sinaga dari luar kotak penalti.

Pada babak kedua, Persegres lebih dominan untuk melakukan serangan ketimbang tim tuan rumah.

Percobaan demi percobaan dilayangkan oleh tim asuhan Liestiadi itu untuk mengejar ketertinggalannya.

Upaya itu berhasil pada menit ke-78 lewat tendangan bebas Agus Indra.

Laju bola hasil sepakan kapten Persegres itu membentur tanah sehingga Syaiful terlihat kewalahan untuk menangkapnya.

Waktu tersisa pun dilakukan oleh Persegres demi menyamakan kedudukan dan membawa satu poin ke Gresik.

Namun ternyata hal itu sia-sia, sebab sampai babak kedua berakhir, Laskar Joko Samudro itu gagal merobek gawang PSM untuk ketiga kalinya.

Kekalahan tipis dari PSM hari ini setidaknya membuat Persegres menderita dengan tidak membawa apa-apa ke Gresik.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas