Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Irfan Bachdim Jadi Sasaran Foto Bareng Fans Wanita

Irfan dijadwalkan juga ikut dalam tahap seleksi gelombang kedua pada 15-18 Agustus mendatang.

Penulis: Reynas Abdila
zoom-in Irfan Bachdim Jadi Sasaran Foto Bareng Fans Wanita
Tribunnews.com/Reynas Abdila
Penyerang Timnas Indonesia, Irfan Bachdim foto bareng fans di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (10/8/2016). 

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang naturalisasi Irfan Bachdim dipercaya pelatih Alfred Riedl untuk memperkuat Timnas Indonesia menghadapi ajang Piala AFF 2016.

Pemain yang tengah berseragam klub asal Jepang, Consadole Sapporo itu menjadi satu-satunya pesepakbola naturalisasi yang dipanggil oleh Riedl.

Selain usianya masih tergolong muda yakni 27 tahun, selain itu Irfan juga memiliki paras tampan.

Tak pelak kaum hawa kerap mengidolakan pria berdarah Belanda tersebut kala berseragam Merah-Putih.

Hal tersebut tergambar usai sesi latihan tahap seleksi pemain TImnas Indonesia gelombang satu yang berlangsung di Stadion Pekansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (10/8/2016).

Irfan menjadi rebutan fans wanita untuk berfoto, bahkan staf pelatih timnas sampai berusaha menyudahi permintaan fans.

"Sudah ya sudah, kasihan pemain ingin istirahat," kata seorang staf melerai kerumunan. 

BERITA REKOMENDASI

Pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, menjadwalkan Irfan juga ikut dalam tahap seleksi gelombang kedua pada 15-18 Agustus mendatang.

Irfan sendiri mengaku ingin berbagi pengalamannya saat bersama tim Consadole Sapporo.

"Saya mau menceritakan tentang pengalaman saat di Jepang, terutama untuk pemain-pemain muda," pungkas Bachdim.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas