Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ditekan Media, Carlos Tevez Pertimbangkan Pensiun di Akhir Musim

Tevez menyebut tekanan yang diberikan media hanya terfokus ke timnya tidak ke rival mereka River Plate.

Editor: Ravianto
zoom-in Ditekan Media, Carlos Tevez Pertimbangkan Pensiun di Akhir Musim
gettyimages.ie
Carlos Tevez 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani

TRIBUNNEWS.COM, BUENOS AIRES - Penyerang Boca Juniors Carlos Tevez mengungkapkan kemungkinan dirinya akan pensiun di akhir tahun ini.

Selain karena tekanan bermain di Argentina terlalu besar, Tevez juga mengaku media dan budaya sepak bola di negaranya itu kacau dan berbeda dengan di Eropa.

"Hukuman saya diberikan oleh para jurnalis bukan komite, mereka terus menekan agar saya mendapat hukuman larangan bertanding sebanyak tiga kali," ungkap Tevez, dikutip SuperBall.id dari FourFourTwo, Kamis (29/9/2016). 

Tevez menyebut tekanan yang diberikan media hanya terfokus ke timnya tidak ke rival mereka River Plate.

"Jika kami bermain imbang maka kami akan krisis (ditekan media), namun hal yang sama tak menimpa rival kami River (Plate)," jelasnya.

Padahal Tevez mengaku selalu menikmati bermain sepak bola dimanapun kompetisinya.

Berita Rekomendasi

"Saya selalu menikmati pekerjaan ini namun tidak dengan hal-hal di sekitarannya," jelas mantan pemain Juventus itu.

"Di Eropa kami sudah tahu jadwal kami dalam rentang waktu enam bulan ke depan, di sini kita baru tahu akan menjalani pertandingan lagi beberapa hari ke depan setalah melakoni pertandingan," tambahnya.

Dengan kenyataan itu, Tevez sudah tak tahan lagi dan mempertimbangkan pensiun dalam waktu dekat. (*)

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas