Moeldoko bilang Kongres Dimana saja tak Jadi Masalah
Bakal calon Ketua Umum PSSI, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko enggan mempersoalkan tempat perhelatan Kongres Pemilihan PSSIyang masih belum ditentukan
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon Ketua Umum PSSI, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko enggan mempersoalkan tempat perhelatan Kongres Pemilihan PSSIyang masih belum ditentukan.
"Saya pikir tidak masalah mau di mana, asal kongres jangan di Malaysia saja, saya tidak mau itu jadi lucu nanti," katanya, Senin (3/10/2016) kemarin malam.
Mengenai saran Menpora agar Kongres Pemilihan dilaksanakan di Yogyarakarta dengan maksud menghormati nilai sejarah tempat kelahiran PSSI, Moeldoko tak memberi komentar.
"Saya tidak dalam kapasitas mengomentari. Saya tidak mau memperkeruh suasana, di manapun tidak masalah," tambahnya.
Moeldoko memenuhi undangan dari Komite Pemilihan PSSI, Agum Gumelar, yang dilaksanakan di kediamannya di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan.
Dalam kesempatan itu turut hadir juga bakal calon Ketua Umum dan Wakil Ketum PSSI periode 2016-2021.