Toni Apriliani Berjanji Perbaiki Rangking FIFA Indonesia Jika Jadi Ketum PSSI
Tentunya untuk memperbaiki rangking tersebut, Indonesia harus memiliki sebuah timnas yang kuat agar bisa berjaya
Editor: Husein Sanusi
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Ketum PSSI, Toni Apriliani, sudah bertekad ingin memperbaiki peringkat Indonesia di FIFA jika nantinya terpilih menjadi Ketum PSSI periode 2016-2020.
Tentunya untuk memperbaiki rangking tersebut, Indonesia harus memiliki sebuah timnas yang kuat agar bisa berjaya di level Asia bahkan dunia.
Toni mematok jika nanti dirinya terpilih akan membawa Indonesia bisa masuk ke 100 besar dari 207 negara di peringkat FIFA.
"Dahulu zaman Pak Agum (Gumelar) jadi Ketum PSSI, Indonesia berdiri di posisi 95 dunia, ini menjadi sebuah komitmen saya yang ingin menyamai rekor dari Pak Agum atau bahkan bisa melebihinya," ucap Toni saat acara Debat Terbuka Ketum PSSI di Kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (4/10/2016).
Untuk membangun timnas yang kuat, Toni menginginkan adanya sebuah program dari usia dini yang lebih dimatangkan.
Timnas Indonesia nantinya harus dimatangkan mulai dari level junior hingga ke senior.
Dari sana, akan terdapat sebuah Timnas Indonesia yang diyakini Toni bisa banyak berbicara di level Asia dan Dunia.
"Yang paling penting itu mendapatkan kepercayaan dari masyarakat mau pun negara," kata Toni.
'Program yang sudah disusun baik jangan serta merta membongkar semuanya apalagi dalam hal pembentukan timnas," ucapnya.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.