Ancelotti Yakin Italia Lolos ke Piala Dunia
Usai ditahan imbang 1-1 oleh Spanyol di Juventus Stadium, Azzurri hanya mampu menang tipis 2-3 saat menghadapi tim semenjana
Penulis: Danang Setiaji
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Carlo Ancelotti merasa yakin Italia mampu lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 meski baru saja tampil tak meyakinkan saat melawan Spanyol dan Makedonia.
Usai ditahan imbang 1-1 oleh Spanyol di Juventus Stadium, Azzurri hanya mampu menang tipis 2-3 saat menghadapi tim semenjana macam Makedonia. Hasil ini membuat Italia mengoleksi angka yang sama dengan Spanyol di grup G, yakni tujuh poin. Spanyol lebih berhak berada di puncak karena unggul selisih gol.
Saat pertandingan melawan Spanyol, Gianluigi Buffon melakukan blunder fatal yang membuat Italia kecolongan gol lebih dulu. Sedangkan saat bertandang ke kandang Makedonia, Marco Veratti salah memberikan operan yang membuat bola bisa dicuri oleh Ilija Nestorovski hingga membuahkan gol balasan bagi tim tuan rumah.
Meski begitu, Ancelotti melihat berbagai kesalahan tersebut sebagai hal yang wajar dalam masa transisi pemain. "Tentu saja tim nasional memiliki masalah saat melawan Makedonia. Pada akhirnya mereka berjuang dan bisa menang. Itu yang terpenting dari masa transisi ke pemain muda," ujar juru taktik Bayern Munich ini kepada Gazzetta dello Sport, seperti dilansir Football Italia.
Ancelotti menilai grup G yang dihuni oleh Spanyol, Israel, Albania, Makedonia, dan Liechtenstein bukanlah grup yang mudah bagi Italia. Mampu membalikkan keadaan, kata Ancelotti, merupakan sinyal bagus yang ditunjukkan anak asuh Giampiero Ventura. Saat melawan Makedonia, Italia sempat tertinggal 2-1 meski unggul 1-0 lebih dulu di babak pertama. Ciro Immobile menyelamatkan wajah Italia lewat sepasang golnya pada menit 75 dan 90+1.
"Fakta mereka mampu membalikkan keadaan merupakan pertanda baik. Ini grup yang sulit, tapi saya yakin. Saya bertaruh Italia bisa menang melawan Spanyol di Turin. Pertandingan berakhir imbang, tapi masih ada pertemuan kedua," ucapnya.
"Menurutku Italia mampu lolos (ke putaran final Piala Dunia). Mereka bisa memainkan semuanya pada pertandingan kedua melawan Spanyol. Kemudian ada jalan melalui babak play-off," sambungnya.