Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Ranieri: Leicester City Buruk di Liga Inggris karena Kaget Ikut Kompetisi Eropa

Pelatih Leicester City Claudio Ranieri angkat bicara soal performa bagus timnya di Liga Champions namun bermain tidak sesuai harapan di Liga Inggris.

zoom-in Ranieri: Leicester City Buruk di Liga Inggris karena Kaget Ikut Kompetisi Eropa
getty/dailymail
Para pemain Leicester City lesu setelah gawang mereka kebobolan 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani

TRIBUNNEWS.COM, LEICESTER - Pelatih Leicester City Claudio Ranieri angkat bicara soal performa bagus timnya di Liga Champions namun bermain tidak sesuai harapan di Liga Inggris.

Di Liga Champions, Leicester mencatatakan kemenangan ketiga secara beruntun melawan FC Copenhagen dengan skor 1-0, Rabu (19/10/2016).

Sementara di Liga Inggris, skuad berjuluk the Foxes itu dibantai Chelsea dengan skor 0-3. 

Kekalahan itu menempatkan Leicester di peringkat 13 klasemen sementara Liga Inggris. 

"Di satu sisi, saya sangat bangga namun di satu sisi lainnya saya sangat marah dengan performa kali di Liga Inggris," ungkap Ranieri, dikutip SuperBall.id dari Mirror, Kamis (20/10/2016).

"Namun ini masih sesuatu yang wajar karena hal seperti ini bukan yang pertama kali dalam karier saya," tambahnya.

Pelatih Leicester City Claudio Ranieri
Pelatih Leicester City Claudio Ranieri
Berita Rekomendasi

Ranieri mengakui timnya berkorban agar tampil baik dan maksimal di Liga Champions. 

Sehingga performa tim menurun saat berlaga di Liga Inggris. 

"Ketika sebuah tim untuk pertama kalinya bermain di kompetisi besar (Liga Champions), tim itu akan kehilangan sesuatu ketika kembali ke Liga (Inggris)," kata pelatih asal Italia itu.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas