Pemain Persib Bandung Akan Jadi Model di Bandung Fashion Culture 2016
Bukan hanya ada konvoi Bandung Food Truck dan fashion street yang akan menghadirkan model dari pemain Persib Bandung.
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Kota Bandung pada akhir pekan, Sabtu (22/10/2016), akan ramai oleh perhelatan Bandung Fashion Culture 2016.
Bukan hanya ada konvoi Bandung Food Truck dan fashion street yang akan menghadirkan model dari pemain Persib Bandung.
Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Barat bersama Komunitas Bandung Geulis menggelar Bandung Fashion Culture 2016, di kawasan Cikapundung Riverspot.
Kegiatan ini adalah sebuah multi event yang diniatkan sebagai bentuk apresiasi terhadap perkembangan dunia Fashion dan Kesenian di Bandung dan Jawa Barat.
Pada acara ini juga akan menampilkan Parade Kesenian Tradisional Jawa Barat dalam rangkaian program acara Tari Merak Jawa Barat oleh lndrawaty Poerwo, Kendang Pencak, dan Pencak Silat, oleh padepokan Galura Sawargi Kusuma Harapan pimpinan Aa Eman, Kesenian Kuda Renggong oleh grup Putra Binangkit pimpinan Dedeng R, Kesenian Tari Jaipong oleh Mahasiswa ISBI, dan Tari Rampak Topeng Klana Cirebon yang bahkan dikirimkan langsung oleh Kesultanan Kasepuhan Cirebon.
"Jawa Barat memiliki banyak seni budaya lokal serta industri kreatif yang bisa diangkat menjadi potensi pariwisata. Dengan event ini, diharapkan tidak saja mendorong perkembangan pariwisata Jawa Barat tapi juga mendongkrak pertumbuhan ekonomi , kami juga punya mimpi Jawa Barat bisa menjadi pusat mode di Indonesia," kata Ketua Kadin Jawa Barat, Agung Suryamal S di Menara Kadin Jabar Jalan Sukabumi, Kamis (20/10).
Di lokasi yang sama, Firman Authar , Marketing Manager Corporate Marketing, mengatakan akan hadir performance dari Kiper Persib Bandung pada sesi fashion show model pemain Persib.
"Kami sudah mendapat konfirm dari Manajemen Persib, Kiper Persib bisa ikut perfomed," katanya.
Bandung Fashion Culture di mulai pukul 11.00 dengan pawai Food Truck peserta BFC dengan rute Gasibu-Cikapayang-Dago-Merdeka-Balaikota-Lembong-Tamblong-Asia Afrika-Cikapundung Riverspot. (tif/tribun jabar)