Stefano Lilipaly saja Pemain Naturalisasinya di Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, sudah menyerahkan daftar 40 nama pemain kepada PSSI untuk didaftarkan ke Asean Football Federation (AFF)
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, sudah menyerahkan daftar 40 nama pemain kepada PSSI untuk didaftarkan ke Asean Football Federation (AFF) untuk berlaga di Piala AFF 2016 nanti.
Namun dalam daftar pemain tersebut hanya satu pemain naturalisasi yang didaftarkan ke AFF, yakni gelandang SC Telstar (Belanda), Stefano Lilipaly.
Nama-nama pemain naturalisasi langganan timnas seperti Raphael Maitimo, Cristian Gonzales, Greg Nwokolo, Sergio Van Dijk, dan Bio Paulin yang bermain di Indonesia Soccer Championship A 2016 tidak terlihat dalam 40 pemain yang didaftarkan.
Tak hanya itu tidak terlihat juga nama bek Victor Igbonefo yang saat ini berkarir di Liga Thailand bersama Royal Thai Navy FC.
Padahal pada Piala AFF 2014 lalu, Riedl membawa empat nama pemain naturalisasi ke skuatnya, yakni Maitimo, Gonzales, Sergio van Dijk, dan Victor Igbonefo.
Riedl memang sebelumnya sudah sempat membeberkan belum tertarik untuk memanggil sejumlah nama pemain naturalisasi ke pemusatan latihan timnas.
Pelatih berusia 66 tahun itu tidak membeberkan secara rinci alasannya enggan memanggil sejumlah nama langganan timnas dari pemain naturalisasi.
Bisa saja disinyalir dengan adanya patokan mencari pemain hanya dua klub setiap tim menjadi sebuah kendala bagi Riedl.
Seperti dua nama Gonzales dan Maitimo yang bermain untuk Arema Cronus.
Dalam daftar 40 pemain yang dipanggil sudah terlihat nama Benny Wahyudi, Johan Al Farizi, dan Kurnia Meiga.
Padahal, Gonzales bermain sangat apik di Arema dengan mencetak 11 gol sampai saat ini.
Dari ketiga pemain itu pastinya harus ada satu nama yang tersisih karena perjanjian dengan klub di ISC A 2016 yang hanya mengirimkan dua nama setiap tim.
Hal ini sama seperti Persija Jakarta, Persib Bandung, dan Persipura Jayapura, yang pemain naturalisasinya terkendala dengan penuhnya kuota dalam 40 pemain yang didaftarkan PSSI ke AFF.
Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Wolfgang Pikal, mengatakan bahwa memang dalam 40 pemain tersebut hanya ada dua nama naturalisasi.