Usai Kalahkan Bhayangkara FC, Pemain PSM Makassar Ditraktir Makan Kapolres Sidoarjo
Para pemain makan malam di restoran Bebek Goreng Harissa, di area Bandara Internasional Juanda, Senin (21/11/2016) malam.
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribun Timur Fahrizal Syam
TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO - Usai mengalahkanBhayangkara FC, pemain PSM Makassar ditraktir makan malam oleh Kapolres Sidoarjo, AKBP Anwar Nasri.
Para pemain makan malam di restoran Bebek Goreng Harissa, di area Bandara Internasional Juanda, Senin (21/11/2016) malam.
Local Media Officer PT Persaudaraan Sepakbola Makassar, Ramli Manong mengatakan makan malam ini sebagai hadiah atas kemenangan PSM.
"Ini hadiah buat para pemain karena mampu menang melawan Bhayangkara di Sidoarjo, makanya pak Kapolres traktir pemain," kata Ramli.
Ramli mengatakan Kapolres Sidoarjo yang merupakan putra asli Jeneponto merasa bangga dengan kemenangan PSM.
"Dia sangat bangga dengan pemain PSM, karena dia putra Sulsel juga, apalagi PSM seperti tamu, datang bertanding di wilayah Sidoarjo," kata Ramli.
Selaku manajemen, Ramli pun berterima kasih kepada Kapolres Sidoarjo.
"Terima kasih, ini sebuah penghargaan yang luar biasa dari Kapolres," kata dia. (*)