Andik Ungkap Penyebab Pemain Indonesia Jarang Main di Luar Negeri, Ini Alasannya
Penggawa timnas Indonesia, Andik Vermansyah, mengungkapkan alasan mengenai jarangnya pemain Indonesia bermain di luar negeri.
Penulis: Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM - Penggawa timnas Indonesia, Andik Vermansyah, mengungkapkan alasan mengenai jarangnya pemain Indonesia bermain di luar negeri.
Menurut Andik, para pemain Indonesia sebenarnya memiliki talenta yang setara dengan pemain negara lain.
"Pemain Indonesia sering mengalami homesick," ujar Andik kepada FourFourTwo.
Homesick adalah merasa menderita akibat terpisah dari lingkungan rumah, orang tua, atau hal-hal yang ada di sekitarnya.
Andik yang saat ini bermain di Liga Malaysia bersama Selangor FA, mengaku tidak merasakan hal tersebut. Dirinya selalu mendapatkan dukungan dari keluarga di manapun berada.
"Orang tua saya selalu mendukung apapun yang terjadi. Saya tetap menelepon mereka sebelum laga dan saya tahu mereka bangga," tambah Andik.