Harry Kane: Kami Harus Punya Target Tinggi
Spur menjamu CSKA Moskow pada laga terakhir putaran Grup E Liga Champions. Hasil laga itu akan menentukan langkah Spurs di kompetisi Eropa
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Striker Tottenham Hotspur Harry Kane mengajak rekan-rekannya dalam skuad LilyWhites untuk melanjutkan performa apik seperti ketika menang 5-0 melawan Swansea City pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu lalu.
Pada laga itu, pemain Timnas Inggris itu menyumbang dua gol bagi kemenangan Spurs. Christian Eriksen juga mencetak dua gol, plus sebuah gol indah dari Son Heung-min.
"Kami memiliki setiap hal yang dibutuhkan sebuah klub terbaik di Eropa. Itulah tujuan saya, dan saya yakin itu juga tujuan klub," ujar Kane, seperti dikutip London Evening Standard.
Para pemain Spurs akan menghadapi laga penting Kamis besok, ketika menjamu CSKA Moskow pada laga terakhir putaran Grup E Liga Champions. Hasil laga itu akan menentukan langkah Spurs di kompetisi Eropa.
"Kita harus punya target tinggi," ujar pemain berusia 23 tahun itu.
Berita Ini Hanya Dimuat di KORAN SUPER BALL, Rabu (7/12/2016)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.