Jika Kontraknya Diputus, Kiatisuk Ingin Kembali Urus Usahanya
Pelatih timnas Thailand Kiatisuk Senamuang menerima undangan dari Presiden Federasi Sepak Bola Thailand (FAT), Somyot Poompanmoung.
Laporan Wartawan SuperBall.id, Fitri Asrianggi
TRIBUNNEWS.COM, BANGKOK - Pelatih timnas Thailand Kiatisuk Senamuang menerima undangan dari Presiden Federasi Sepak Bola Thailand (FAT), Somyot Poompanmoung.
Undangan itu terkait untuk membahas kontrak masa kepelatihannya bersama tim Gajah Putih.
Seperti kita ketahui, Kiatisuk akan mengakhiri kontraknya pada Februari 2017.
Kabarnya, Poompanmoung akan membahas kontak sosok yang akrab disapa Zico itu pada Januari 2017.
Namun hal itu belum memastikan jika Zico akan terus dipercaya melatih Chanathip Songkrasin dkk.
Seperti dikutip SuperBall.id dari Bangkok Post, Rabu (21/12/2016), Kiatisuk benar-benar tidak khawatir jika kontrak kepelatihannya tidak diperpanjang.
Kiatisuk hanya menjalankan tugasnya untuk menghasilkan yang terbaik.
"Saya tidak khawatir sama sekali. Saya senang telah membuat orang Thailand senang (dengan gelar Piala AFF 2016)," ujarnya.
Tak hanya itu, Kiatisuk pun langsung mempersiapkan diri jika nantinya tidak mendapat perpanjangan kontrak.
"Jika saya tidak mendapatkan kontrak baru saya akan meneruskan pekerjaan di perusahaan saya, Sport Hero," tutupnya.
Bahkan mantan pemain timnas Thailand ini juga mengatakan masih memiliki rencana bersama timnas Thailand untuk gelaran Piala Dunia 2018 mendatang. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.