Victor Igbonefo Kembali Merumput ke Thailand
Nama bek naturalisasi Victor Igbonefo kembali muncul ke permukaan.Igbonefo sempat dikabarkan bakal kembali ke Indonesia
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nama bek naturalisasi Victor Igbonefo kembali muncul ke permukaan.
Igbonefo sempat dikabarkan bakal kembali ke Indonesia setelah sempat merantau ke Thailand.
Bahkan mantan bek Arema itu kabarnya siap membela Persija Jakarta untuk musim depan.
Namun kabar Igbonefo ke Persija kembali menjadi tanda tanya.
Pasalnya bek senior itu kembali menuju ke Thailand meninggalkan Indonesia.
Dalam akun Instagram-nya, Igbonefo menyebut jika dirinya akan menuju ke Korat.
Korat adalah nama lain dari kota Nakhon Ratchasima, sebuah kota di Thailand.
"Korat saya datang," tulis pemain yang juga pernah memperkuat Persipura Jayapura itu.
Sebelumnya Igbonefo memang sempat membela klub Thailand Siam Navy.
Di kota Nakhon Ratchasima sendiri memang memiliki klub sepak bola yakni Nakhon Ratchasima FC.
Nakhon Ratchasima FC sendiri berlaga di kasta tertinggi di Liga Thailand.
Musim lalu mereka menempati peringkat 11 di klasemen akhir Liga Thailand.