Guilherme Siqueira: Tak Boleh Kecewakan Pendukung Valencia
Guilherme Siquera berharap pemain Valencia harus menyadari hal tersebut. Untuk itu, kekuatan penuh harus dikerahkan pemain Valencia
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Para pendukung Valencia jauh-jauh mendatangi Stadion El Sadar, Pamplona.
Hal itu dilakukan pendukung fanatik Los Che, julukan Valencia, agar tim kesayangan mereka dapat mengalahkan Osasuna di pekan ke-17 La Liga musim ini, Selasa (9/1/2017), dini hari WIB.
Sebab itu, para pemain Valencia tidak boleh mengecewakan mereka.
"Para suporter datang jauh-jauh ke sini untuk mendukung kami. Sebab itu, kami harus menang agar mereka tidak kecewa. Tiga angka harus kami dapatkan di awal tahun baru ini," kata bek Valencia, Guilherme Madalena Siqueira.
Guilherme Siquera berharap pemain Valencia harus menyadari hal tersebut. Untuk itu, kekuatan penuh harus dikerahkan pemain Valencia.
"Kami harus menyadari tangggung jawab. Para pendukung kami berhak menunjukkan ketidak puasan kepada kami. Makanya, jangan kecewakan mereka," ujar pemain asal Brasil tersebut.
Siquera menyatakan bahwa ia yakin Pelatih Valencia, Salvador González Marco atau yang akrab disapa Voro, dapat membawa Valencia lebih baik lagi.
"Saya yakin kerja kerasnya akan membuahkan hasil. Dia sepertinya dapat membuat Valencia menjadi dinamis. Saya juga meminta rekan-rekannya dapat menunjukkan karakter Valencia," tutur Siquera.
Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Senin (9/1/2017)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.