Miguel Gandia Belum Berikan Porsi Latihan Fisik untuk Pemain Timnas
Hal itu dikarenakan 25 nama pemain yang dipanggil saat ini belum tentu masuk ke skuad utama dari Luis Milla.
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Pelatih Fisik Timnas Indonesia U-22, Miguel Gandia, mengatakan selama tiga hari menggelar sesi pemusatan latihan gelombang pertama dirinya tidak memberikan sesi latihan fisik.
Hal itu dikarenakan 25 nama pemain yang dipanggil saat ini belum tentu masuk ke skuad utama dari Luis Milla.
Miguel baru akan melakukan tes fisik setelah Milla benar-benar mendapatkan pemain di skuad utamanya.
Untuk skuad utamanya tersebut kemungkinan akan diketahui pada April 2017.
"Sementara waktu ini kami tidak bisa melihat fisik pemain seperti apa karena memang kami belum berikan menu itu kepada mereka," kata Miguel di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Kota Tangerang, Rabu (23/2/2017).
"Nanti setelah menemukan 25 pemain untuk SEAGames 2017, baru kami akan memberikan latihan fisik," sambungnya.
Setelah tiga hari melakukan latihan, Milla secara resmi mempulangkan semua pemain seleksi.
Nantinya akan ada pemanggilan kembali kepada pemain-pemain terpilih untuk masuk kembali di gelombang kedua pada 1-3 Maret 2017.