Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Samir Nasri Sebut Jamie Vardy Penipu

Sebelum diusir wasit, Nasri memang terlibat cekcok dengan Vardy. Dalam tayangan ulang, Nasri tampak seperti hendak beradu kepala

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Samir Nasri Sebut Jamie Vardy Penipu
gettyeimages.ie
Samir Nasri 

TRIBUNNEWS.COM - Samir Nasri masih tak terima dirinya mendapat kartu merah ketika Sevilla bertandang ke kandang Leicester City dalam laga leg kedua Liga Champions, Rabu (15/3) lalu. Saking kesalnya, pemain asal Prancis itu menuding Jamie Vardy sebagai penipu.

Sebelum diusir wasit, Nasri memang terlibat cekcok dengan Vardy. Dalam tayangan ulang, Nasri tampak seperti hendak beradu kepala dengan Vardy. Namun striker Leicester City itu tiba-tiba terjatuh dan ekspresi Nasri pun terlihat terkejut.

Karena dinilai sengaja menyerang lawan, wasit asal Italia, Daniele Orsato, mengeluarkan kartu kuning kedua untuk Nasri pada menit 74. Pemain yang bersangkutan pun terpaksa meninggalkan lapangan pertandingan.

"Bagiku dia (Vardy) penipu. Jika dia pemain asing, media Inggris akan menyebutnya penipu. Bagiku dia seorang penipu," ujar Nasri seperti dilansir Sky Sports.

Ketika insiden itu terjadi, Leicester sudah unggul 2-0. Secara agregat, The Foxes juga masih unggul 3-2 karena pada leg pertama mereka hanya kalah 2-1 dari Sevilla.

"Mereka unggul 2-0, bermainlah seperti laki-laki sejati. Kalian tak lebih baik dari kami. Tapi kalian menang 2-0 dan akan lolos. Mainkan pertandingannya," cetusnya.

"Bagi pemain internasional, kamu tak perlu melakukan itu. Saya pikir pemain Inggris lebih tangguh dari itu. Dia yang menyodorkan kepalanya ke wajahku," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

Adapun dalam laga tersebut, dua gol Leicester dicetak oleh Wes Morgan dan Marc Albrighton. Sevilla sempat mendapat hadiah penalti, namun Kasper Schmeichel berhasil menggagalkan eksekusi yang dilakukan Steven N'Zonzi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas