Media Spanyol Soroti Kegagalan Debut Luis Milla Bersama Timnas
AS menuliskan debut Milla bersama Timnas Indonesia berakhir dengan kegagalan.
Editor: Husein Sanusi
Laporan Wartawan SuperBall.id, Imadudin Robani Adam
TRIBUNNEWS.COM - Luis Milla gagal membawa pulang kemenangan di laga debutnya sebagai pelatih Timnas Indonesia U-22.
Kekalahan dengan skor 1-3 dari Myanmar itu terjadi di Stadion Pakansari, Bogor, pada Selasa (21/3/2017).
Media ternama Spanyol seperti AS dan Mundo Deportivo menyoroti kekalahan itu.
AS menuliskan debut Milla bersama Timnas Indonesia berakhir dengan kegagalan.
Judul yang sama juga dibuat Mundo Deportivo pada headline.
Sorotan khusus itu terasa wajar karena pamor Luis Milla sebagai pelatih ternama di dunia.
Apalagi Milla berasal dari Spanyol dan pernah bermain di Real Madrid dan Barcelona.
Dikutip SuperBall.id dari berbagai sumber, Rabu (22/3/2017), kekalahan Milla dalam laga debut bukan yang pertama kalinya.
Sebelum bersama Timnas Indonesia, Milla pernah gagal dalam laga debut saat membesut Timnas Spanyol U-23.
Asuhan Milla itu kalah ketika berhadapan dengan Jepang di Olimpiade 2012.
Setelah itu, Milla berhasil membawakan kemenangan untuk Timnas Spanyol U-23.
Kekalahan dalam laga debut sepertinya selalu menjadi bahan pembelajaran untuk Milla.
Banyak yang menyangka termasuk pelatih Myanmar Gerd Zeise, Timnas Indonesia memiliki masa depan yang cerah saat bersama Milla.
Hal itu diakui Zeise setelah melihat kesulitan pemainnya di babak pertama pertandingan uji coba di Stadion Pakansari. (*)