Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Craig Shakespeare Minta Pemain Tidak Cepat Puas Diri

Kemenangan kontra Sunderland melambungkan skuad berjulukan Foxes ini ke peringkat ke-10 klasemen sementara Liga Inggris

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Craig Shakespeare Minta Pemain Tidak Cepat Puas Diri
Harian Super Ball
Harian Super Ball edisi Kamis (6/4/2017) halaman 2 

TRIBUNNEWS.COM - Leicester City memperoleh kemenangan kelima berturut-turut di Liga Inggris, setelah menggilas Sunderland dengan skor 2-0, Rabu (5/4/2017) dini hari WIB.

Hanya saja, Craig Shakespeare, Pelatih Leicester, berpesan kepada para pemainnya, agar jangan berpuas diri dahulu.

Kemenangan kemarin melambungkan skuad berjulukan Foxes ini ke peringkat ke-10 klasemen sementara Liga Inggris.

Namun, Shakespeare melihat angka 36 poin yang sudah mereka kumpulkan itu belum menjamin mereka lolos dari degradasi.

"Saya belum bilang kami aman, karena kami tidak pernah tahu apa yang bisa dilakukan tim-tim lain. Mereka bisa saja menang terus setelah laga ini dan melampaui kami," kata Shakespeare, yang dikutip Mercury.

Kemenangan Foxes kemarin dipersembahkan oleh Jamie Vardy dan Islam Slimani, yang mencetak kedua gol itu di babak kedua.

Namun, Marc Albrighton tak boleh dilupakan, karena gelandang sayap kiri itu berperan besar dalam terciptanya dua gol tersebut.

BERITA TERKAIT

Foxes sempat frustrasi mendapati pertahanan Sunderland yang solid di babak pertama.

Ditambah lagi, Jordan Pickford, kiper Sunderland, beberapa kali menggagalkan tembakan-tembakan Rubah.

"Saya sangat tegang tadi, karena permainan kami di babak pertama mengkhawatirkan. Tak ada irama sama sekali. Untungnya di babak kedua kami menemukan irama itu," ujar Shakespeare.

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Kamis (6/4/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas