Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pelatih Persepam Minta Bonek Dewasa Saat Persebaya Hadapi Persepam

Pelatih kelahiran Situbondo ini juga berharap tidak terjadi kerusuhan yang selama ini menjadi kekhawatirannya.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Pelatih Persepam Minta Bonek Dewasa Saat Persebaya Hadapi Persepam
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Bonek merayakan tim kebanggaannya Persebaya Surabaya kembali mengikuti kompetisi sepakbola Indonesia, di Jalan Pajajaran, Kota Bandung, Minggu (8/1/2017). Sukacita ribuan Bonek tersebut setelah menerima kabar dipulihkannnya status keanggotaan Persebaya oleh Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi dalam Kongres Tahunan PSSI di Hotel Aryaduta, Bandung, yang tidak jauh dari lokasi mereka berada. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Ayu Mufidah K.S

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Pelatih Persepam Madura Utama, Rudy William Kaltjes, berharap pertandingan melawan Persebaya besok, Kamis (11/5/2017), bisa berjalan damai.

Pelatih kelahiran Situbondo ini juga berharap tidak terjadi kerusuhan yang selama ini menjadi kekhawatirannya.

"Sebagai warga Surabaya, saya minta kepada Bonek agar lebih dewasa karena banyak orang yang menganggap kita warga Surabaya itu kasar," ungkap Rudy.

"Kita berusaha agar nonton sepak bola dalam suasana damai," lanjutnya.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Persepam MU berambisi membawa poin dari kandang Persebaya.

Hal tersebut sebagai poin pengganti saat Persepam MU harus bermain seri di kandangnya saat menjamu Madiun Putra hari Minggu (7/5/2017) lalu.

Berita Rekomendasi

"Kami berusaha untuk menampilkan permainan bagus, kalau bisa buat persebaya. Persepam ingin bawa 3 poin. Kalaupun tidak 3 poin, yang penting ada poin untuk dibawa pulang," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas