Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Lampu Stadion Marora Tak Mendukung, Persija Jakarta Minta Hadapi Perseru Serui di Jayapura

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu ingin melawan Perseru di Jayapura bukan di Stadion Marora, Kepulaun Yapen, Papua Barat.

Editor: Ravianto
zoom-in Lampu Stadion Marora Tak Mendukung, Persija Jakarta Minta Hadapi Perseru Serui di Jayapura
TRIBUN TIMUR/ALFIAN
Suasana pertandingan PSM Makassar kontra Perseru Serui di Stadion Marora, Senin (16/5/2016). 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta akan menjalani pertandingan pekan kedelapan Liga 1 2017 dengan melawanPerseru Serui pada Minggu (28/5/2017).

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu ingin melawan Perseru di Jayapura bukan di Stadion Marora, Kepulaun Yapen, Papua Barat.

Alasan Persija meminta pertandingan digelar di Jayapura dikarenakan faktor lampu yang tidak menunjang bila bermain di Stadion Marora.

Maklum laga Perseru lawan Persija akan digelar pukul 20.30 WIB lantaran sudah memasuki bulan ramadan.

"Kami ingin bermain melawan Perseru di Jayapura karena kalau bermain malam hari penerangan di sana tidak bagus," ucap Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco.

Sementara itu bek Persija, Rezaldi Hehanusa, juga menginginkan pertandingan tersebut digelar di Jayapura dengan alasan yang sama.

Berita Rekomendasi

Namun, pria yang akrab disapa Bule itu tidak bisa ikut bertanding melawan Perseru karena sedang pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 di Bali dari tanggal 23-27 Mei 2017.

"Untuk tim ke depannya bisa meraih kemenangan melawan Perseru di Jayapura," kata Bule.

Kendati demikian, permintaan Persija untuk memindahkan venue pertandingan tersebut masih belum terlaksana.

Sebab, semua itu adalah keputusan dari pihak Manajemen Perseru yang memiliki hak sebagai tuan rumah.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas