Mitra Kukar vs Arema FC: Arema Menang 2-0
Arema FC berhasil mengamankan poin absolut kala menjamu Mitra Kukar di Stadion Gajayana Malang Minggu (28/5/2017) malam ini.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MLANG - Arema FC berhasil mengamankan poin absolut kala menjamu Mitra Kukar di Stadion Gajayana Malang Minggu (28/5/2017) malam ini.
Tim Singo Edan mampu membungkam tim Naga Mekes dengan skor 2-0. Gol kemenangan Arema FC dilesakkan oleh Ferry Aman Saragih menit 49' dan Hendro Siswanto menit 80'.
Arema FC langsung berusaha menggebrak begiti wasit Faulur Rosy meniupkan peluit tanda pertandingan dimulai.
Tetapi justru Mitra Kukar yang memperoleh peluang. Sebuah bola rebound hasil tembakan Mohamed Sissoko mampu dimanfaatkan oleh Marclei Cesar Santos pada menit 4'. Tetapi tembakanya masih tepat dipelukan Kurnia Meiga.
Arema FC memperoleh peluang pada menit ke 9' melalui Andrianto. Tetapi sepakan mantan pemain Persekam Metro FC ini masih melebar disisi kanan gawang Mitra Kukar kawalan Joko Ribowo. Selepas peluang itu, kedua tim terlibat jual beli serangan.
Mitra Kukar mendapat peluang pada menit 12' melalui free kick Septian David Maulana. Tetapi masih mampu ditepis oleh Kurnia Meiga. Pada menit 17' giliran Alfarizie mendapatkan peluang.
Sebuah tandukan yang ia lepaskan masih melebar tipis disisi kanan gawang Joko Ribowo. Tetapi hingga menit 25' skor 0-0 masih tetap bertahan.
Pada menit 29' Marclei Cesar Santos kembali mendapatkan peluang. Headingnya masih mampi diamankan oleh Kurnia Meiga.
Menit 32' giliran sundulan Alfarizie yang masih melebar dari gawang Mitra Kukar. Hingga menit 40' skor masih tetap kacamata.
Lima menit terakhir babak pertama kedua tim masih saling serang. Tetapi tak ada gol yang mampu menciptakan gol. Hingga babak pertama berakhir skor 0-0 masih tetap bertahan.
Selepas jeda, Arema FC langsung memasukkan Dedik Setiawan dan Dendi Santoso menggantikan Andrianto dan Nasir.
Sementara Mitra Kukar memasukkan Anindito menggantikan Dhika Pratama. Pada menit 46' sepakan dari Hanif Sjahbandi masih melambung tipis di atas gawang Mitra Kukar.
Arema FC semakin gencar menekan lini belakang Mitra Kukar. Menit 48' Esteban Viscarra mendapat peluang emas.
Tetapi sepakanya mampu ditepis oleh Joko Ribowo. Arema FC akhirnya mampu memecah kebuntuan pada menit 49'.
Ferry Aman Saragih berhasil memanfaatkan bola liar hasil sepak pojok Syaiful Indra untuk membawa Arema FC memimpin 1-0.
Pasca gol tersebut berturut turut Arema FC memperoleh peluang kembali pada menit 50' dan 53' melalui upaya Gonzales dan Hanif Sjahbandi. Tetapi upaya keduanya masih mampu digagalkan oleh kiper Mitra Kukar Joko Ribowo.
Menit 57' Arema FC kembali memperoleh peluang melalui Dedik Setiawan. Lagi-lagi Joko Ribowo mampu menyelamatkan gawang Mitra Kukar dari kebobolan dengan savenya.
Serentetan peluang tersebut Arema FC semakin leluasa membombardir lini pertahanan Mitra Kukar.
Pada menit 62' Gonzales kembali mendapatkan peluang. Sepakan pemain naturalisasi asal Uruguay itu memaksa Joko Ribowo berjibaku menyelamatkan gawangnya.
Tiga menit berselang giliran Dendi Santoso yang memperoleh peluang. Tetapi sepakanya memanfaatkan umpan Dedik Setiawan masih melambung. Hingga menit 70' skor 1-0 masih bertahan untuk keunggulan Arema FC.
Selepas menit 70' tempo permainan mulai menurun. Pada menit 77' Dendi Santoso kembali mendapat peluang.
Heading yang ia lepaskan memanfaatkan umpan Alfarizie hanya membentur tiang dan belum merubah skor.
Arema FC akhirnya mampu menambah keunggulan pada menit 80' melalui kaki Hendro Siswanto sekaligus membawa tim Singo Edan menjauh 2-0. Hingga pertandingan berakhir skor tidak berubah untuk keunggulan Arema FC.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.