Foto Ini Bikin Spekulasi Benzema Pindah ke MU
Momen yang paling viral adalah saat Ferguson menunggu mantan anak asuhnya Cristiano Ronaldo di lorong pemain Millenium Stadium.
Editor: Husein Sanusi
Laporan Wartawan SuperBall.id, Fitri Asrianggi
TRIBUNNEWS.COM - Walau sudah berlalu, laga final Liga Champions yang mempertemukan Juventus kontra Real Madrid, Minggu (4/6/2017) dini hari WIB itu masih menyisakan cerita yang menarik.
Salah satunya adalah, di laga bertajuk super big match itu hadir sosok pelatih legendarris yaitu Sir Alex Ferguson.
Momen yang paling viral adalah saat Ferguson menunggu mantan anak asuhnya Cristiano Ronaldo di lorong pemain Millenium Stadium.
Ferguson menunggu Ronaldo untuk memberikan ucapan selamat untuk mantan anak didiknya itu.
Ronaldo yang masuk lorong bersama putranya, Cristiano Ronaldo Jr, gembira melihat sosok Ferguson.
"Bos, apa kabar?" kata Ronaldo mengawali pembicaraan dengan Ferguson.
Keduanya juga tak lupa untuk mengabadikan momen bersama.
Tak hanya Ronaldo yang girang ditemui Ferguson.
Rekan setimnya Karim Benzema pun tak kalah bahagia saat bertemu mantan pelatih Manchester United itu.
Bahkan, Benzema juga tak mau kehilangan momen maka tak heran jika dia mengunggah foto bersama Ferguson lewat akun Twitter-nya.
Tak sekadar foto, pemain asal Prancis itu juga menyertakan keterangan foto yang gegerkan publik, khususnya fans Manchester United (MU).
"Fergie's Time (disertai emoticon) senang bertemu dengan Anda Sir Alex," tulisnya.
Seperti dikutip SuperBall.id dari The Sport Bible, Senin (05/6/2017) namun kata-kata itu membuat fans MU berspekulasi jika Benzema bisa jadi hijrah ke Old Trafford.
"Kemarilah dan selamatkan lah kami," tulis akun McMellonLuke.
"Bergabunglah ke Manchester United," tulis akun just_ramu.
"Benzema mengkonfirmasi jika dirinya ke United," tulis akun ICimmi.
"Yes! Ini berarti United akan mendatangkan Benzema," tulis akun momar88. (*)