Bahagianya Pachecho Setelah Cetak Gol Perdana Buat Persija
Pachecho memang menjadi tembok pertahanan Macan Kemayoran selama kompetisi Liga 1.
Editor: Husein Sanusi
Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Butuh waktu sekitar satu musim lebih bagi Willian Pachecho untuk mempersembahkan gol kepada klubnya Persija Jakarta.
Pemain berposisi bek tengah itu akhirnya merasakan bahagiannya mencatatkan gol di klub berjuluk Macan Kemayoran saat melawan Perseru Serui di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (13/6/2017).
Mendapatkan bola muntahan dari rekannya, Bambang Pamungkas, Pachecho dengan sigap memaksimalkan kesempatan itu dengan baik untuk mencetak gol.
Ia pun sangat senang akhirnya bisa mencetak gol perdananya di Persija.
"Ya, ini sangat membanggakan bagi saya setelah mencetak gol," singkat Pachecho kepada SuperBall.id.
Pachecho memang menjadi tembok pertahanan Macan Kemayoran selama kompetisi Liga 1.
Pemain asal Brasil itu berhasil memanfaatkan postur tubuhnya untuk berduel dengan penyerang-penyerang lawan.
Selanjutnya Pachecho akan membela Persija ketika berjumpa Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Jumat (16/6/2017).
Ia mengatakan dalam laga tersebut, timnya harus mendapatkan tiga poin demi mendaki papan klasemen Liga 1.
Saat ini Persija berada di posisi kedelapan dengan mengemas 15 poin.
Bambang Pamungkas dkk bisa masuk ke posisi lima besar bila berhasil menumbangkan Laskar Wong Kito di laga yang digelar tanpa penonton tersebut.
"Saya harus menunjukan permain terbaik saya ke depan, itu yang saya inginkan," ucap Pachecho.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.