Dicari Dua Pemuda Berbakat Indonesia untuk Menimba Ilmu Sepakbola di Spanyol
Dalam ajang tersebut, akan dipilih dua pemuda berbakat Indonesia untuk menimba ilmu di RCD Espanyol.
Penulis: Muhammad Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Giant bekerjasama dengaan Persija Jakarta, Timnas U-19, RCD Espanyol serta Kementerian Pemuda dan Olahraga menyelenggarakan program 'Jagoan Bola Giant untuk Indonesia'.
Dalam ajang tersebut, akan dipilih dua pemuda berbakat Indonesia untuk menimba ilmu di RCD Espanyol.
"Giant dengan bangga menyelenggarakan program jagoan bola Giant untuk Indonesia sebagai ajang pencarian bakal sepak bola yang pertama kalinya dilakukan olehperusahaan ritel di Indonesia," kata Stephane Deutsh, Presiden Direktur PT Hero Supermarket Tbk di Jakarta, Rabu (21/6/2017).
"Tujuan dari program ini untuk mencari bakat-bakat baru pada bidang sepak bola serta memberikan pelatihan sehingga memiliki sikap disiplin, sportif, optimis, sebagaimana yang dilakukan oleh para pesepakbola profesional dunia," tambahnya.
Stephane meyakini bahwa generasi muda Indonesia memiliki banyak potensi dan bakat-bakat yang luar biasa untuk dapat menjadi pemain bola profesional.
"Sepak bola adalah olahraga untuk semua, sama halnya seperti Giant yang merupakan tempat belanja untuk masyarakat," ujarnya.
Pada pelaksaannya Giant bekerjasama dengan PT Football Momentum Asia (Nine Sport Inc) sebagai penyelenggara yang bekerjasama dengan RCD Espanyol, salah satu klub profesional dari la Liga, yang sudah berdiri selama 117 tahun.
"Kami harap program ini dapat menjadi salah satu jalan untuk mengejar mimpi para generasi muda Indonesia untuk berkarir sebagai pemain sepak bola profesional," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.