Asri Akbar Rela Cuma Hangatkan Bangku Cadangan
Bersama Pesut Etam, Asri Akbar kurang mendapatkan tempat ideal tak sama kala masih berseragam Sriwijaya FC.
Penulis: Reynas Abdila
![Asri Akbar Rela Cuma Hangatkan Bangku Cadangan](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/asri-akbar_20170303_074216.jpg)
TRIBUN KALTIM / CORNEL DIMAS SATRIO KUSBIANANTO
Pemain Borneo FC, Asri Akbar (kanan) bersiap melepaskan tendangan bebas di laga lawan Persib Bandung.
TRIBUNNEWS.COM - Gelandang senior Borneo FC, Asri Akbar tidak keberatan diplot jadi pemain cadangan.
Pemain berusia 33 tahun itu menyerahkan keputusan tersebut pada pelatih kepala Dragan Djukanovic.
Bersama Pesut Etam, Asri Akbar kurang mendapatkan tempat ideal tak sama kala masih berseragam Sriwijaya FC.
"Saya sebagai pemain hanya bisa memberikan dukungan untuk tim. Soal kepercayaan bermain, itu urusan tim pelatih," ucap Asri.
Asri menuturkan kondisi cedera hamstring yang dialaminya sudah berangsur membaik jelang laga menjamu Madura United dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda, Selasa (4/7).
"Alhamdulillah sekarang sudah baik. Insya Allah bisa main nanti," paparnya.
Berita Rekomendasi