Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Wayne Rooney Habiskan Liburan Bersama Keluarga

Rooney dan keluarganya menghabiskan waktu mereka dengan menikmati keindahan pemandangan dan pantai di Ibiza, Spanyol

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Wayne Rooney Habiskan Liburan Bersama Keluarga
Harian Super Ball
Harian Super Ball edisi Senin (3/7/2017) halaman 16 

TRIBUNNEWS.COM - Kompetisi musim 2017-2018 akan segera dimulai.

Jadi, Wayne Rooney (31) memanfaatkan liburan musim panasnya dengan bercengkrama bersama istri Coleen Rooney (31) serta ketiga anaknya, Kai (7), Klay (4), dan Kit (1).

Akhir pekan kemarin, sebagaimana dilansir Dailymail.co.uk, Rooney dan keluarganya menghabiskan waktu mereka dengan menikmati keindahan pemandangan dan pantai di Ibiza, Spanyol.

Wazza, sapaan akrab Wayne Rooney, menggendong si bungsu Kit layaknya dia sedang memegang trofi juara.

Senyum mengembang di bibir striker dan kapten Manchester United (MU) tersebut. Sementara Kit berulang kali mengelus wajah ayahnya.

Baca: Carlo Ancelotti Coba Dapatkan Alexis Sanchez

Rooney tampil santai dengan kaus abu-abu dan celana renang merah serta topi penerbang berwarna biru dan kacamata hitam.

Berita Rekomendasi

Sesekali Rooney melempar-lempar Kit ke udara dan kemudian menggendong dengan satu tangannya.

Tak jauh dari keduanya, Kai dan Klay juga terlihat menikmati pengalaman baru mereka dengan bermain air dan pasir di tepi pantai.

Ada yang menarik dari anak sulung Rooney, Kai. Di lengan kanan bocah berumur tujuh tahun itu, terdapat tato sementara yang bertuliskan 'I Love WR (Wayne Rooney)'.

Di kesempatan lain, Rooney dan keluarganya terlihat duduk di speedboat.

Mereka tertawa ceria. Rooney dan Coleen duduk di ujung kapal dan memandangi buah hati mereka bermain.

Wayner Rooney bersama keluarga berlibur di Ibiza
Wayner Rooney bersama keluarga berlibur di Ibiza (dailymail)
Wayner Rooney berlibur di Ibiza
Wayner Rooney berlibur di Ibiza (dailymail)
Wayner Rooney dan Kai
Wayner Rooney dan Kai (dailymail)

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Senin (3/7/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas