Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Herry Kiswanto Akui Pemain Persela Banyak Lakukan Kesalahan

Untuk itu pihaknya menegaskan, baik pelatih dan seluruh tim harus terima apabila timnya dikalahkan BFC dikandang, pekan 15 Liga 1 ini.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Herry Kiswanto Akui Pemain Persela Banyak Lakukan Kesalahan
twitter
Herry Kiswanto Ditunjuk Sebagai Pelatih Persela Lamongan 

TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN - Kekalahan 1-3 yang ditelan Persela Lamongan dikandang atas lawannya Bhayangkara FC (BFC), Senin (17/7/2017) kemarin malam, menyisakan tamparan keras untuk Laskar Joko Tingkir.

Sebab selain kalah didepan ribuan surporter mereka di Stadion Gelora Surajaya Lamongan, diakui Pelatih Persela Lamongan Hery Kiswanto, skuadnya tampil kurang bagus dan banyak melakukan kesalahan sendiri.

"Dipertandingan kemarin kami banyak melakukan kesalahan. Dan saya akui kami harus belajar lagi, harus lebih baik lagi dan tidak cukup hanya segini saja," kata Hery Kiswanto, Selasa (18/7/2017).

Menurut pelatih asal Banda Aceh itu, kesalahan utama yang sering dilakukan skuadnya ialah soal passing.

Untuk itu pihaknya menegaskan, baik pelatih dan seluruh tim harus terima apabila timnya dikalahkan BFC dikandang, pekan 15 Liga 1 ini.

"Lawan hanya menunggu kami buat kesalahan, lalu sekalinya pemain kami gagal passing akhirnya mereka nyerang balik dan jadi gol. Sebagai pelatih saya tekankan pada pemain, kami harus terima dan pelajaran disaat senang harus tetap introspeksi diri. Kalau ingin maju meski setelah menang kami harus tetap evaluasi dan mari kita bangkit," ujarnya.

Herkis menambahkan, dari laga lawan BFC kemarin memperlihatkan jika timnya masih perlu banyak evaluasi. Sebab saat bermain pemainnya juga masih banyak yang ragu-ragu dalam berinisiatif.

BERITA REKOMENDASI

"Saya akan perbaiki skuad saya, kami akui banyak kekurangan, dan karena kerja jelek dilapangan hasilnya kekalahan, tapi kami sudah berjuang maksimal, sudah berusaha namun hasilnya seperti ini, kita harus terima kekalahan dengan gentle karena pekerjaan yang kami lakukan memang tidak maksimal," jelas Herkis.

Akibat kekalahan ini, Persela Lamongan saat ini masih berada diposisi ke-10 klasemen sementara Liga 1 dengan 20 poin. (Surya/ Dya Ayu)

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas