PSIS Semarang Akan Datangkan Pemain Sayap Borneo FC
Dikatakan Juru besut PSIS, Subangkit, timnya membutuhkan pemain di posisi winger, karena berkaca pada pertandingan terakhir
Editor: Husein Sanusi
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Budi Susanto
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - PSIS Semarang akan datangkan pemain sayap dari Liga 1 untuk memperkuat lini tengah, Selasa (1/8/2017).
Dikatakan Juru besut PSIS, Subangkit, timnya membutuhkan pemain di posisi winger, karena berkaca pada pertandingan terakhir melawan Persipon Pontianak.
Menurutnya umpan-umpan deras belum lancar mengalir ke lini depan skuat Mahesa Jenar.
Hal tersebut membuat Pak Bangkit dan pihak menejemen ingin mendatangkan seorang winger yang dapat diproyeksikan sebagai jembatan penyerangan.
"Evaluasi pertandingan terakhir melawan Persipon, umpan belum deras mengalir ke lini depan, kami butuh pemain yang dapat menjembatani umpan ke lini depan," ujarnya.
Untuk menyiasati hal tersebut pihaknya menunggu kedatangan pemain sayap yang berasal dari Pusamania Borneo FC di sisa waktu bursa transfer.
"Kami sedang menunggu pemain sayap dari Liga 1 tersebut untuk merapat ke Stadion Jatidiri," terang Pak Bangkit.